PATEAN.KENDALMU.OR.ID. Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kendal melalui Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) menggelar Ngabuburit Jurnalistik, sebuah pelatihan kewartawanan menjelang buka puasa Ramadan 1446 H bagi warga Muhammadiyah yang ingin mengembangkan dunia jurnalistik, khususnya reportase pengajian Muhammadiyah.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 36 peserta utusan dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) dan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) bidang pendidikan se eks Kawedanan Boja dan Selokaton, Sabtu sore (8/3/2028) di gedung KH Ahmad Dahlan Patean.
Ketua MPI PDM Kendal, Supardi mengatakan Ngabuburit Jurnalistik bertajuk ‘Membangun Budaya Reportase Pengajian Muhammadiyah’ dimaksudkan sebagai ikhtiar kolektif untuk menjangkau dakwah Muhammadiyah yang lebih luas.
“Ngabuburit Jurnalistik ini merupakan terobosan MPI PDM Kendal untuk mengembangkan sekaligus memberdayakan kaum muda maupun tua yang suka menulis untuk mewarnai dunia jurnalistik maupun media sosial di era sekarang ini,” katanya.
Menurutnya, selama ini pengajian Ahad pagi di setiap PCM maupun AUM masih sebatas kajian, isi atau materinya belum terpublikasikan di medsos.
Dia berharap kajian yang disampaikan oleh para mubaligh dapat terpublish secara sistematis dan berkelanjutan diperlukan adanya jurnalis di lingkungan persyarikatan yang mampu menyuguhkan berita-berita pengajian, khususnya pengajian Ahad pagi yang di selenggarakan oleh setiap PCM atau AUM.
“Ngabuburit jurnalistik ini memungkinkan jurnalis mampu menyampaikan pesan-pesan dakwah yang relevan dengan ajaran Islam. Ini sejalan dengan tujuan Muhammadiyah dalam menyebarkan nilai-nilai kebenaran dan keadilan melalui media,” imbuhnya.
Acara ini dibuka oleh Wakil Ketua PDM Kendal, Agus Budi Utomo.
Dia memahami pentingnya jurnalis Muhammadiyah yang mampu menulis berita tentang pengajian yang sering kali mencakup isu-isu sosial dan kemanusiaan.
“Dengan meliput pengajian di Muhammadiyah jurnalis dapat mengedukasi masyarakat tentang pentingnya pemahaman Islam,” ujar Agus yang juga Korbid MPI PDM Kendal.
Agus berharap bahwa peserta yang mengikuti acara Ngabuburit Jurnalistik selain dapat membuat tulisan hasil reportase pengajian juga mampu menulis sejarah berdirinya Muhammadiyah disetiap ranting mauoun cabang dan AUM.
Acara Ngabuburit Jurnalistik ini menghadirkan 2 narasumber yang berkompetem, yakni Pimred kendalmu.or.id, Abdul Ghofur dan jurnalis Metro TV yang juga anggota MPI PDM Kendal, Wahyudi.
Salah satu peserta, Shahadh, mengatakan bahwa ia sangat senang dengan adanya acara Ngabuburit Jurnalistik ini.
“Selain dapat ilmu, saya juga bisa menulis dengan baik sesuai kaidah jurnalistik,” ujarnya.
Disela acara Ngabuburit Jurnalistik diserahkan penghargaan bagi kontributor kendalmu.or.id yang aktif menulis berita.
Turut hadir dalam upacara pembukaan pimpinan Pondok Darul Arqam Patean yang diwakili Ustadz Khifdzil Anshori, Sekretaris Majelis Dikdasmen dan PNF PDM Kendal, Sutadi, dan jajaran MPI PDM Kendal.