PATEBON.KENDALMU.OR.ID. Mendirikan posko banjir adalah langkah penting untuk memberikan bantuan kepada korban.
Hal tersebut dilakukan oleh jajaran Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Kec. Cepiring, Kab. Kendal sebagai bentuk kepedulian yang tinggi terhadap korban banjir yang disebabkan curah hujan lebat dan mengakibatkan tanggul Kalibodri jebol kemarin.

Posko yang didirikan PCPM Kec. Cepiring di MI NU Kebonharjo, Kec. Patebon tersebut menyediakan beberapa kebutuhan pokok seperti sembako, beras, air mineral, pakaian pantas pakai, pampers, celana dalam, nasi bungkus, karpet, dan pengobatan gratis
Ketua PCPM Cepiring, Nanang Kurniawan mengatakan pendirian Posko didorong keinginan untuk membantu para korban banjir.

Dia mengungkapkan berawal dari diskusi kecil-kecilan dinternal PCMP berujung kesiapan mendirikan Posko.
“Kami diskusi dulu dan hasilnya disampaikan ke Bapak-bapak PCM Cepiring dan mendapat sambutan positif, dan kebetulan juga kami di PCPM ada dokter Junaedi dan istrinya yang sama dokter bisa berperan memeriksa kesehatan para korban banjir,” ungkap Nanang, Ahad siang (26/1/2025)

Gayung bersambut, logistik mulai mengalir dari ibu-ibu Aisyiyah dan warga yang peduli korban banjir berdatangan dengan membawa berbagai macam bantuan ke Posko PCPM Cepiring.
“Kami menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada masyarakat yang berkontribusi dalam membantu logistik melalui Posko kami untuk korban banjir,” kata Nanang.
Kepada para korban, diharapkan tetap tabah dalam menerima cobaan dari Allah SWT. (fur)