KENDAL.KENDALMU.OR.ID. Wakil Ketua PDM Kendal, Sodiq Purwanto melepas 31 peserta utusan PD Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Kab. Kendal untuk mengikuti Musyawarah Wilayah (Musywil) IPM Jateng yang akan berlangsung di Wonosobo.
Dalam kesempatan tersebut Sodiq mengatakan, setiap perjalanan hidup seseorang pasti ada start dan pada suatu saat pasti ada akhirnya.
“Ending dari perjalanan tentu diharapkan sesuai apa yang diharapkan, tetapi semboyan ‘muda foya-foya, tua kaya raya dan mati masuk surga’ adalah falsafah hidup yang tidak bisa kita pegang” katanya pada Kamis sore (21/12) di PDM Kendal.
Sodiq menyampaikan, pengalaman hidup supaya tidak sia-sia mestinya direncanakan dengan baik, termasuk mengikuti Musywil IPM sebagai salah satu pengalaman hidup kita yang ke depan akan terkenang.
“Jadikan Musywil sebagai sebuah pengalaman dan jangan sia-siakan peristiwa-peristiwa yang terjadi selama Musywil berlangsung” pintanya.
Dia menilai menjadi seorang aktivis yang baik itu penting sebagai identifikasi diri dalam rangka menerima perbedaan ketika mengelola sebuah organisasi.
“Identifikasi aktivis sangat penting untuk memahami perbedaan antara individu dan mengembangkan strategi yang sesuai untuk mendukung perkembangan mereka dalam mengelola sebuah organisasi” ujarnya.
Di bagian lain Sodiq mengatakan, bahwa organisasi seperti IPM sebagai wadah untuk menempa diri dan sibghoh tanda yang melekat pada seseorang untuk menjadi manusia yang lebih dewasa, berkarakter dan menjadi kader masa depan untuk kepentingan persyarikatan, bangsa dan ummat.
Dia juga berpesan, selama Musywil berlangsung utusan dari Kendal diminta mengedepankan akhlaqul karimah.
“Silahkan berpendapat dan berargumentasi di arena Musywil, tetapi dengan etika dan menjunjung akhlqul mulia” pintanya lagi.
Sedangkan Ketua PD IPM Kendal, Iman Wicaksono menyampaikan banyak terima kasih atas support yang diberikan oleh PDM Kendal kepada PD IPM dalam rangka mendukung delegasi Musywil IPM Jateng.
Disebutkan ke 31 utusan Musywil IPM dari Kendal terdiri dari jajaran PD IPM Kendal dan PC IPM yang ada di Kab. Kendal dengan harapan seluruh utusan dapat mengikuti dengan baik seluruh rangkaian kegiatan yang telah ditetapkan.
Diketahui, Musywil XXV IPM Jateng berlangsung di Wonosobo 21 – 24 Desember 2023 dengan mengusung tema ‘IPM Jawa Tengah : The New Sustainable Generations’. (fur)