GARUT,KENDALMU.OR.ID. Hilmi Hikari Aufa terpilih sebagai Ketua Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PC NA) Panawuan, Kab. Garut periode 2025-2029 menggantikan Ketua PC NA lama, Soffa Siti Rohimah yang telah habis masa jabatannya.
Terpilihnya perempuan alumni MA Persis Tarogong, Garut sebagai nahkoda baru PC NA Penawuan terjadi dalam sidang anggota formatur yang dituangkan dalam keputusan Musycab PC NA Panawuan yang berlangsung Sabtu (15/2/2025) di TK ABA Al Walidah Panawuan.
Dalam pelaksanaan tugas-tugas organisasi Hilmi Hikari Aufa didampingi sekretaris, Nijma Tazkiyatun Nafsi dan sejumlah pimpinan lainnya.
Hilmi, begitu ia disapa bertekad bersama seluruh jajaran PC NA Panawuan yang baru siap menghadirkan perempuan-perempuan berkemajuan untuk peradaban.
“Sesuai tema Musycab, kami jajaran PC NA Panawuan siap menghadirkan perempuan-perempuan berkemajuan untuk peradaban,” kata Hilmi
Menurutnya, perempuan berkemajuan adalah perempuan yang memiliki karakter beriman dan bertakwa, taat beribadah, baik ibadah khusus maupun umum, serta memiliki alam pikiran dan kondisi kehidupan yang maju dalam segala aspek tanpa mengalami hambatan dan diskriminasi, baik secara struktural maupun kultural.

Hilmi berharap kehadiran PC NA Penawuan yang baru lebih memberi manfaat untuk umat dan persyarikatan.
Sementara itu Ketua PCM Penawuan, Iwan Sumiarwan mengingatkan bahwa NA sebagai salah satu Ortom, dan Angkatan Muda Muhammadiyah berperan, berkiprah dan menjadi pelopor, pelangsung, dan penyempurna gerakan Aisyiyah.
“Dengan terbentuknya kepemimpinan yang baru melalui Musycab, regenarasi NA di Penawuan akan terus terjadi dan terjadi transformasi kader menuju Aisyiyah,” harapnya.
“Kami juga mengapresiasi atas terselenggaranya Musycab ini yang berlangsung dengan tertib dan lancar,” imbuhnya.
Sedangkan Ketua PC NA Penawuan periode 2021-2025, Soffa Siti Rohimah berharap kepada seluruh jajaran PC NA yang baru terpilih eksistensi NA di cabang Penawuan ke depan lebih baik.
“Ke depan PC NA Penawuan mampu meneruskan perjuangan kami untuk menjadi lebih baik,” pintanya.
Diketahui Musycab PCNA Penawuan yang berlangsung sehari penuh selain menerima seluruh laporan kebijakan PC NA periode 2021-2025, ditetapkannnya program kerja untuk 4 tahun kedepan, juga disahkannya anggota pleno PC NA Penawuan 2025-2029. Berikut perolehan suara anggota formatur
1. Hilmi Hikari Aufa (30 suara)
2. Nijma Tazkiyatun Nafsi (28 suara)
3. Wati Sumiati ( 24 suara)
4. Reva Suci Oktaviani (22 suara)
5. Puri Purnama Melati (20 suara)
6. Nazwa Arin Al Haq (17 suara)
7. Ayu Faza Fauziyah (15 suara)
Kontributor : Dwi Azhar R
Editor : Abdul Ghofur