KALIWUNGU.KENDALMU.OR.ID. Calon Wakil Bupati (Cawabup) Kendal 2024-2029, Nashri melaunching amal usaha Muhammadiyah bidang ekonomi, LazisMart Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Krajan Kulon, Kaliwungu, Kendal.
Prosesi launching LazisMart berlangsung, Ahad (27/10/2024) di Pondok Pesantren Al Manar Kaliwungu.
Usai meresmikan LazisMart Nashri mengatakan kader-kader Muhammadiyah dalam kehidupan berbangsa dan bernegara harus ada di lini-lini strategis, diantaranya politik, karena politik sebagai bagian integral dari kehidupan berbangsa dan bernegara.
Dalam berpolitik, kata Nashri, terutama menghadapi pelaksanaan Pilkada tidak mungkin sendirian, tetapi butuh dukungan.
“Dalam proses pelaksanaan Pilkada tidak mungkin satu orang ngacung jadi, tetapi butuh dukungan dari berbagai jamaah yang ada,” kata Nashri.
Tentang LazisMart, Nashri menilai sebagai salah satu sarana dakwah di bidang ekonomi bagi jamaah.
“Berjamaah tidak hanya dalam sholat, tetapi dalam kehidupan sehari-hari termasuk di bidang ekonomi yang dikelola dengan baik sehingga mampu memberi kehidupan lebih sejahtera bagi jamaah dan lingkungan,” ujarnya.
Belanja di LazisMart, lanjut Nashri, sebaiknya dilakukan oleh para anggota jamaah sekitar sebagai upaya upaya pengembangan ke depan lebih baik.
Dia berharap LazisMart ke depan dapat berkembang dan memberi manfaat orang banyak.
Sementara itu Ketua Lazismu Krajankulon, Edy Hansa mengatakan, pendirian LazisMart merupakan bentuk implementasi dari Gerakan Jamaah dan Dakwah Jamaah (GJDJ) yang merupakan program dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah.
“Ini merupakan upaya dalam mengerakan ekonomi jamaah dengan memberikan pelayanan jamaah dibidang ekonomi,” kate Edy.
Menurutnya, rencananya program tersebut bisa menjadi wadah kepedulian LazisMu Krajankulon dalam memberdayakan guru TK dan KB dilingkungan PRM Krajankulon.
“Insya Allah para guru akan diberikan subsidi beras setiap bulan. Jadi dari pada uang dibelanjakan di luar memberikan uang untuk mending langsung dibelikan disini”, pintanya.
Edy berharap LazisMart bisa meningkatkan ekonomi dari jamaah terutama yang mempunyai usaha home indrustri dan bisa menular terhadap ranting lainnya di PCM Kaliwungu.
“Bagi yang memiliki usaha home industri bisa menitipkan usahanya disini, dan ketika kita sudah mempunyai banyak gerai nantinya akan membangun toko yang benar-benar besar skala PCM karena tadi juga dari PAY Hj Siti Rohmah dan PRM Sarirejo sudah menawarkan diri”, ujar Edy.
Sedangkan Ketua PDM Kendal, KH. Ikhsan Intizam memberi apresiasi kepada PRM Krajankulon yang telah mendirikan LazisMart.
Dikatakan, pemberdayaan jamaah masjid dapat dilakukan dengan mendirikan amal usaha bidang ekonomi, diantaranya LazisMart.
“LazisMart memberikan akses barang kebutuhan sehari-hari bagi anggota jamaah masjid dan masyarakat luas dengan harga terjangkau,” kata Ustadz Ikhsan.
Selain itu, lanjutnya, keuntungan dari usaha ini dapat digunakan untuk kegiatan sosial dan pengembangan masjid, sehingga meningkatkan kesejahteraan ekonomi jamaah secara keseluruhan. (ril)